Sehari keliling Indonesia

Sehari keliling Indonesia Bersama Cheria Wisata


Taman Mini Indonesia
Taman Mini Indonesia Indah

Mau keliling Indonesia satu hari? Apa bisa? Bisa kok, apalagi bersama Cheria Wisata. Di Cheria Wisata, Anda bisa berwisata seorang diri ataupun berkelompok. Karena kami menyediakan sebuah tur yang menarik untuk Anda para travelers.

Oiya, mengenai jalan-jalan keliling Indonesia dalam sehari itu bisa Anda wujudkan dalam sehari. Kok bisa? Karena kamu akan kami ajak ke Taman Mini Indonesia Indah. Yap, tempat wisata yang menjadi miniatur kecil Negara Indonesia. Beragam budaya dan juga pengetahuan ada di tempat wisata ini.

Taman Mini Indonesia Indah atau yang biasa di singkat menjadi TMII ini adalah sebuah lokasi wisata yang terdapat di Jakarta. Tempat wisata ini berisikan banyak sekali anjungan rumah adat di Indonesia serta ada juga museum-museum yang bisa menambah pengetahuan dan informasi kita. Wah sepertinya seru yah.

Bapak Soeharto
Presiden Indonesia Bapak Soeharto

TMII ini di gagas oleh Presiden Indonesia yang ke dua, yaitu Bapak Suharto. Beliau membangun taman wisata ini bertujuan agar masyarakat Jakarta khususnya dan Indonesia pada umumnya dapat mengenal kebudayaan, kesenian serta adat dari setiap daerah di Indonesia. Selain itu di kawasan TMII ini juga menghadirkan kesenian menarik di setiap anjungan daerahnya loh, misalnya pertunjukan tari atau pentas teater.

Theater Keong Emas
Theater Keong Emas

Oiya, TMII juga mempunyai sebuah ikon bangunan yang sangat terkenal, yaitu Theater Keong Emas. Apasih Theater Keong Emas itu? Theater Keong Emas merupakan sebuah theater pertunjukan yang menampilkan sebuah film atau drama panggung yang menceritakan sebuah cerita legenda-legenda dari setiap daerah. Seperti, Lutung Kasarung, Hanoman dan lain sebagainya.

Museum Migas
Museum Migas

Terus apalagi? Selain anjungan daerah dan keong emas. Ada juga berbagai museum disisni. Seperti museum perangko yang menampilkan koleksi perangko dari Indonesia serta mancanegara. Museum Migas yang menyuguhkuan diorama atau peraga tentang bagaimana caranya menambang minyak dan gas bumi. Adapula museum Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Tekhnologi (PP-IPTEK) yang isinya banyak alat peraga penelitian ataupun alat simulasi tekhnologi.

Museum Transportasi
Museum Transportasi

Selain yang tersebutkan diatas, kalian juga dapat mengunjungi Museum Transportasi. Yang dimana isi dari museum ini menampilkan berbagai macam alat transportasi yang ada di Indonesia. Tapi jangan kaget jika anda menemukan sebuah pesawat terbang disini dan juga ada kereta apai uap yang bersejarah. Ya, kereta api ini adalah kereta api pertama ke-Presidenan yang pernah di pakai Presiden pertama kita bapak Soekarno saat hijrah ke Jogja.

Bagi kamu yang merasa bingung harus mengunjungi satu persatu tempat di TMII, kamu juga bisa memanjakan mata anda jika ingin melihat sisi lain dari TMII dengan naik kereta gantung. Jika kamu naik kereta gantung, kamu juga bisa melihat sebuah miniatur negara Indonesia dalam bentuk kepulauan. Semakin seru sepertinya. Tak hanya itu, kamu juga bisa merasakan berkeliling TMII menggunakan monorail pertama di Indonesia dan juga kereta mini yang bisa mengelilingi TMII.

Istana Anak-Anak
Istana Anak-Anak

Oiya, TMII juga punya sebuah Istana megah untuk adik-adik, yaitu Istana Anak-Anak. Istana ini merupakan ruang khusus untuk anak-anak yang ingin merasakan bagaimana tinggal di sebuah Istana bagai cerita dongeng. Dan didalam istana ini juga terdapat banyak wahana permainan untuk anak-anak.

Jadi, kapan lagi bisa keliling Indonesia dalam sehari dan yang pasti jangan pikir-pikir lagi untuk bertamasya bersama kami di Cheria Wisata, karena kami selalu menyediakan sebuah cerita dan pengalaman baru utnuk anda dan juga keluarga.

Paket Tour Promo Lengkap


Cheria Wisata juga masih menyediakan pilihan destinasi lainnya yang bisa Anda ikuti. Ayo daftar segera dan jangan sampai melewatkan keseruan berlibur ke berbagai destinasi bersama dengan Cheria Wisata! Untuk berkonsultasi langsung mengenai Promo Paket Tour Wisata Muslim ini silahkan menghubungi kami.

Salam +Cheria Halal Wisata Tour Travel, Jika berminat hubungi segera cs kami.

Terima kasih telah memberikan komentar, kami akan respon secepatnya.

Lebih baru Lebih lama