12D9N MAROCCO – SPAIN & ANDALUSIAMarrakech - Rabat - Tangier - Seville - Granada - Madrid -Barcelona
HIGHLIGHT: Muhammad V Square, Hasan II Mosque, Kutubiya Mosque, Jemaa El Fnaa, Menara Hasan, Old Bazar, Muslim Quarter, Mezquita de Cordoba, Panoramic View Alhambra, Royal Palace of Madrid
PERIODE 2025
RINCIAN PERJALANAN
DAY 1: JAKARTA-TRANSIT-CASABLANCA (MOB)
Peserta tour berkumpul 3 jam sebelum keberangkatan di Bandara Soekarno Hatta Jakarta Indonesia untuk penerbangan menuju Casablanca
DAY 2: CASABLANCA – MARRAKESH (-/L-D)
Setibanya di Bandara Mohammed V Casablanca, anda akan bertemu tour guide dan akan langsung diantar menuju kota Casablanca untuk makan siang, setelah makan anda akan diajak mengunjungi Masjid Hassan II dan Square Mohammed V. Setelah kunjungan selesai anda akan diantar menuju Marrakesh untuk checkin hotel, makan malam dan istirahat
Hotel: Hotel Ayoub & Spa 4*/similar
DAY 3: MARRAKESH – CASABLANCA (B/L/D)
Setelah sarapan dan checkout hotel, anda akan melakukan Tour City Marrakesh dan mengunjungi Masjid Koutoubia, Bahia Palace, Old Medina, Spice Pharmacy dan Jemaa El Fna. Setelah semua agenda selesai anda akan langsung melakukan perjalanan menuju Casablanca untuk checkin hotel dan istirahat di Casablanca
Hotel: Hotel MID Town 4*/similar
DAY4: CASABLANCA – RABAT – TANGIER (B/L/D)
Setelah breakfast dan check out hotel, anda akan melanjutkan perjalanan menuju ke Rabat kemudian melakukan city tour Rabat, mengunjungi Jalan Soekarno, Parlement ibukota Rabat, Tower Hassan, Mausoleum Mohammed V dan Kasbah Oudayas. Setelah makan siang anda akan melakukan perjalanan menuju kota Tangier. Check in hotel, makan malam dan istirahat. Bermalam di Tangier.
Hotel: Hotel Tanja Flandria 4*/similar
DAY5: TANGIER – TARIFA – SEVILLA (B/L/D)
Setelah sarapan dan check out hotel, anda akan diantar bertolak ke Tarifa (Spanyol) menggunakan Ferry (45 menit) melewati selat Gibraltar. Setibanya di Tarifa kemudian menuju ke Al Geciras untuk menikmati makan siang dan sholat di Masjid. Selanjutnya menuju Sevilla mengunjugi Plaza de Espana, Muslim Quarter dan Giralda Tower. Setelah makan malam, check in hotel dan istirahat. Bermalam di Sevilla.
Hotel: Hotel Al Andalus Palace 4*/similar
DAY6: SEVILLA – CORDOBA – GRANADA (B/L/D)
Setelah breakfast di hotel anda akan bertolak menuju Cordoba untuk mengunjungi Roman Bridge, Calahorra Tower, Mosque of Cordoba. Setelah makan siang anda akan melanjutkan perjalanan menuju Granada dan akan diantar mengunjung Grand Mosque of Granada, Albaycin & Panoramic View to Al Hambra. Setelah semua program selesai anda akan diantar menuju hotel untuk Check in hotel, makan malam dan istirahat. Bermalam di Granada.
Hotel: Hotel Exe Triunfo 4*/similar
DAY7: GRANADA ( AL-HAMBRA) – TOLEDO – MADRID (B/L/D)
Setelah breakfast di hotel kita akan mengunjungi Istana Al Hambra. Setelah makan siang menuju Toledo, di Toledo kita akan berhenti sejenak untuk photostop di Mirador De Valley dengan background panoramic view kota Toledo, kemudian melanjutkan perjalanan menuju ke Madrid untuk Check in hotel, makan malam dan istirahat. Bermalam di Madrid.
Hotel: Hotel Asset Torrejon 4*/similar
DAY8: MADRID (B/L/D)
Setelah breakfast di hotel dilanjutkan dengan city tour Madrid, photostop di stadion Santiago Bernabeu Stadion, Royal Palace, Plaza Mayor, Puerta del Sol dan Shopping souvenir di city center. Setelah makan siang Sholat di Islamic Center Madrid, kemudian mengunjungi Factory Outlet, free time shopping. Setelah shopping, makan malam, kembali ke hotel dan istirahat. Bermalam di Madrid
Hotel: Hotel Asset Torrejon 4*/similar
DAY9: MADRID – ZARAGOZA – BARCELONA (B/L/D)
Setelah breakfast dan checkout hotel anda akan melanjutkan perjalanan menuju Zaragoza, setibanya di Zaragoza kita akan berhenti sejenak untuk photoshop di depan Istana Al Jaferia & Basilica Nuestra Senore Del Pilar. Setelah makan siang menuju Barcelona. Check in hotel, makan malam dan istirahat. Bermalam di Barcelona
Hotel: Hotel Exe Barbera Parc 4*/similar
DAY10: BARCELONA
Setelah breakfast di hotel hari ini anda akan melakukan city tour Barcelona, photostop di Museum Nacional d'Art de Catalunya, Mont Juic, Casa Milla, Sagrada Famillia dan Stadion Camp Nou Barcelona. Setelah makan siang free time shopping di Factory Outlet. Setelah shopping, makan malam, kembali ke hotel dan istirahat. Bermalam di Barcelona
Hotel: Hotel Exe Barbera Parc 4*/similar
DAY11: BARCELONA – DEPARTURE (B/-/-)
Setelah breakfast di hotel free time sampai tiba waktu keberangkatan menuju ke bandara Barcelona. 4 jam sebelum take off sudah sampai di bandara.
DAY12: JAKARTA
Sesampainya di Jakarta, melakukan proses imigrasi dan pengambilan bagasi. Anda dapat kembali ke rumah masing-masing. Terimakasih sudah memilih Cheria Holiday sebai teman perjalanan anda. Sampai jumpa di perjalanan selanjutnya.
*Note*
Susunan program dapat berubah sesuai dengan jam kedatangan dan keberangkatan pesawat. Pemandu wisata juga dapat merubah susunan program yang akan dikondisikan dengan waktu dan keadaan pada saat tour berjalan demi kelancaran tour dengan kesepakatan peserta tour.
SYARAT DAN KONDISI TOUR
PENDAFTARAN & PELUNASAN
- Pendaftaran dengan melampirkan deposit Rp 10.000.000/ peserta. (Deposit adalah non-refundable / tidak bisa dikembalikan kepada peserta).
- Pelunasan biaya tour paling lambat 30 harisebelum tanggal keberangkatan dilakukan kurang dari 30 hari sebelum tanggal keberangkatan harus melakukan fullpayment
- Harga diatas berdasarkan minimal peserta 25 pax jika peserta tour hanya 20 pax maka akan ada penyesuaian harga kembali
- Group akan diberangkatkan apabila mencapai jumlah minimum peserta
- Jika peserta tour kurang dari minimal peserta keberangkatan, maka cheria holiday berhak untuk meminta penambahan biaya/memindahkan tanggal/memberangkatkan peserta tour tanpa Tour Leader / memindahkan ke grup konsorsium
- Dengan membayar uang muka pendaftaran Biaya Tour, Anda dianggap telah memahami dan menerima syarat & kondisi di atas.
HARGA PAKET SUDAH TERMASUK
- Tiket pesawat return economy class by Qatar/Etihad/Turkish
- 03 malam menginap di Morocco hotel bintang 4 (1 kamar 2 orang)
- 06 Malam menginap di Spain hotel Bintang 4 (1 Kamar 2 orang)
- Bagasi max 25 kg dan kabin max 7 kg
- Tiket kapal ferry Tangier – Tarifa
- Transport private bus ber AC dan driver
- Akomodasi hotel mix ★23/4 (sekamar berdua) dgn makan pagi dan jika pendaftaran peserta ganjil maka peserta wajib diberikan (sekamar bertiga) atau peserta wajib tambah biaya upgrade sekamar sendiri (single)
- Makan siang dan makan malam (halal food/moeslim friendly food)
- Toursesuai program
- Tour leader pendamping dari Indonesia (Minimal 25 pax)
- Handling airportJakarta
- Tour Guide Professional
HARGA PAKET TOUR BELUM TERMASUK
- PPN 1,2 %
- Visa IDR 4.200.000
- Travel Insurance: IDR 850.000
- KhususUsia 70-74 tahun harga travel asuransi: IDR 1.300.000
- KhususUsia 75+ tahun harga travel asuransi: IDR 1.600.000
- Tipping tour leader / guide dan driver all in IDR 1.800.000
- Pembuatan dokumen paspor
- Optional tour
- Pengeluaran pribadiseperti internet, telepon, biaya porter hotel, laundry, minibar, dll.
- Kelebihan berat bagasi
DOKUMEN PERSYARATAN VISA
- Paspor yang masih berlaku dan lampirkan paspor expired (jika ada).
- Fotokopi KTP, KK dan Buku Nikah bagi suami istri.
- Fotokopi Akte anak yang ikutserta dengan orang tuanya.
- Pasfoto terbaru background putih ukuran 3,5 cm x 4,5 cm 2 lembar dengan zoom wajah 80%.
- Bagi Pekerja: Surat keterangan kerja / sponsorship : Formatsurat akan diberikan oleh Travel agent.
- Bagi Pensiunan: Surat keterangan Pensiun.
- Bagi Pelajar: Kartu pelajar / mahasiswa dan surat keterangan siswa dari pihak Sekolah / Universitas.
- Surat referensi dari Bank (Diprint dengan kop surat, di stempel dan di tanda tangani pihak bank).
- Print rekening koran (tabungan) aktif 3 bulan terakhir dengan saldo Rp 50 juta per peserta, bila berangkat dengan keluarga masih dalam 1 kartu keluarga, maka hanya tinggal menghitung kelipatannya contoh 2 peserta saldo minimal Rp 100 juta. (Setiap lembaran rekening koran (tabungan) harap di stempel dan di paraf pihak bank)
- Semua softcopy dokumen diserahkan / dikirim ke Travel agent maks 1 minggu sebelum pengajuan.
- Travel Agent membuat janji temu untuk biometrik / pengajuan di Agensi Kedutaan. Pada jadwal yg telah ditentukan, peserta wajib hadir tepat waktu sesuai jadwal dengan membawa semua dokumen asli yang diperlukan / dibutuhkan. (Biaya transport ke Agensi Kedutaan di Jakarta ditanggung peserta).
- Informasi diterima atau tidaknya visa butuh waktu 15 hari - 21 hari kerja terhitung setelah waktu pengajuan di Kedutaan
DISCLAIMER VISA:
- Kami sebagai pihak travel agent hanya bisa membantu mengajukan / memproses permohonan visa tersebut sesuai prosedur dan sesuai dokumen yang diperlukan.
- Segala keterlambatan kelengkapan dokumen bukan menjadi tanggung jawab kami sebagai pihak travel.
- Biaya visa tetap harus dibayarkan walaupun visa tidak disetujui oleh Kedutaan, demikian juga jika terdapat biaya lain seperti pembatalan hotel, bus, tiket pesawat yang terjadi karena adanya tenggat waktu yang belum tentu sesuai dengan waktu penyelesaian proses visa dari Kedutaan dan juga biaya tour lainnya maka akan dibebankan kepada Peserta tour.
- Kedutaan mempunyai keputusan mutlak atas pengajuan visa dan kami sebagai pihak travel tidak bisa menentukan kepastian apakah visa peserta tour ditolak atau diterima.
- Dalam hal terjadi penolakan visa oleh pihak kedutaan baik dengan alasan atau tanpa alasan, sebagai pihak travel dibebaskan dari tanggung jawab atas penolakan visa.

.png)







